Siapa yang tak kenal dengan makanan manis bernama dodol yang sudah jadi oleh-oleh khas dari beberapa daerah termasuk Kabupaten Serdang Bedagai.
Dodol merupakan makanan yang terbuat dari bahan utama tepung beras ketan dan santan kelapa. Kuliner ini juga menyertakan gula pasir dan gula merah dalam proses pembuatannya, sehingga memiliki rasa yang sangat manis dan legit.
Di Sumatera Utara sendiri, ada beberapa daerah yang terkenal dengan olahan dodol khasnya, seperti Mandailing Natal, Serdang Bedagai dan Langkat.
Sentra dodol di Serdang Bedagai sendiri terletak di jalan lintas Medan-Tebing Tinggi tepatnya di Desa Bengkel, Kecamatan Perbaungan. Kios-kios dodol tersebut kan terlihat berjajar rapi di pinggir jalan besar.
Dodol khas Serdang Bedagai ini selalu menjadi incaran wisatawan yang ingin membawa oleh-oleh sepulang berkunjung atau yang sekedar melintas sebab rasanya yang enak dan harganya terjangkau.
Great content! Keep up the good work!
Thank you.